Istri ASN Tersandung Kasus Korupsi Minta Bupati Tidak Berhentikan Suaminya

Tunggu Keputusan MK, Istri ASN Tersandung Kasus Korupsi Minta Bupati Tidak Berhentikan Suaminya

Wartariau.com BAGANSIAPIAPI - Adanya keputusan pemberhentian terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tersandung kasus tindak pidana korupsi menjadi sorotan publik. Pasalnya, diberlakukannya undang-undang tersebut tentunya membuat para istri ASN yang tersandung kasus korupsi sangat khawatir suaminya kehilangan pekerjaan.

Salah satu istri dari ASN yang suaminya terlibat kasus korupsi, Kristina Suhermanto (40), Minggu (30/12/2018) mengatakan kalau suaminya bersama teman-teman yang tergabung dalam Forum marwah ASN Republik Indonesia tengah berjuang di PTUN Jakarta dan Mahkamah Konstitusi (MK).

Ia mengharapkan Bupati Rohil melalui BKSDM setempat untuk melakukan penundaan pemberhentian hingga keputusan final keluar dari MK. "Kita berharap Bupati melalui BKSDM setempat bisa melakukan penundaan pemberhentian terhadap suaminya hingga keputusan dari MK keluar," harap Kristina.

Kristina juga menjelaskan kalau saat ini suaminya bersama teman-teman yang tergabung di forum marwah ASN Republik Indonesia di seluruh tanah air tengah berjuang. Pada tanggal 2 Januari 2019 nanti agendanya di PTUN mendengarkan replik tergugat I terhadap replik penggugat dan bukti surat dari para pihak.

Kemudian pada tanggal  8 Januari 2019 sidang pokok perkara pengujian undang-undang nomor 5 tahun 2014  tentang ASN dan mendengarkan keterangan dari DPR dan ahli pemohon.

"Intinya kita bermohon penundaan kepada Bupati agar suami saya jangan diberhentikan hingga keputusan MK keluar. Kabupaten Kuansing saja bisa sepakat tidak melakukan pemberhentian hingga keputusan MK keluar," ucap Kristina.

Dirinya juga menceritakan panjang lebar bahwa pada sidang tanggal 26 Desember 2018 kemaren di PTUN Jakarta ketua hakim sudah memerintahkan kepada perwakilan dari 3 mentri terkait agar tidak melakukan tindakan apapun selama dua pekan ke depan.

"Kalau suami saya seandainya diberhentikan, secara otomatis ia akan lemah dalam berjuang. Nah, jika seandainya menang di MK, bagaimana nasib suami saya yang sudah terlanjur diberhentikan," ucapnya dengan nada sedih.

TERKAIT