Wartariau.com - Pasien positif terinfeksi viru" />
Pasien 02 Positif Corona di Riau juga Memiliki Riwayat Ikut Tabligh

Pasien 02 Positif Corona di Riau juga Memiliki Riwayat Ikut Tabligh Akbar ke Sri Petaling Malaysia

Wartariau.com - Pasien positif terinfeksi virus corona atau Covid-19 di Riau kembali bertambah satu orang lagi, Ahad 29 Maret 2020.

Satu pasien tersebut diketahui berinisial AH berusia 42 tahun, yang ternyata memiliki riwayat perjalanan yang sama dengan M (63) yang saat ini sudah dinyatakan sembuh.

Jubir Penanganan Covid-19 untuk Riau, dr Indra Yopi mengatakan, sejauh ini kondisi pasien positif 02 di Riau itu dalam keadaan baik.

"Kondisinya baik, cuma batuk sedikit," kata dr Yopi, dalam sebuah video yang diterima redaksi Riau1.com, Ahad 29 Maret 2020 sore.

"Pasien 02 ini warga Pekanbaru dan sekarang dirawat di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru," terangnya.

dr Yopi menjelaskan, untuk AH (pasien 02) juga merasakan gejala Covid-19 setelah pulang dari Malaysia.

"Keduanya mengikuti kegiatan tabligh akbar di Sri Petaling, Kuala Lumpur, Malaysia, pada akhir Februari yang lalu," jelasnya.

"Untuk di Malaysia sendiri, dari klaster Sri Petaling ini ada lebih dari 600 kasus positif Covid-19," tukasnya.

TERKAIT